Senin, 28 Januari 2013

UNTUKMU PAHLAWAN TINTA


UNTUKMU PAHLAWAN TINTA
Jimmy S. Mudya

Untukmu yang menjadi masa lalu,
yang tertidur kelelahan disingkir politik,
kau yang tak nyengir lagi di layar TV,
kau yang merubah sejarah mencari keadilan
dan engkau punah bagai enggang.
diincar senapan
dituding bibit kekacauan negeri
kaupun dibuat tidur oleh siapa, selamanya

bersatulah hai penyair
bersuaralah demi bangsamu
bebaskan negeri dari kekacauan
lepaskan belenggu kapitalis

lihatlah negeri terpecah bagai beling
remaja telah pandai tawuran,
saling tonjok di gedung wakil rakyat,
pamer selingkuh,
menertawai rakyat dengan alibi berbelit-belit,
parade kadal
timbulkan konflik hingga perpecahan di mana-mana

benarkah kata meraka"Rakyatku gampang dibisiki?"

biarkan atau anak cucu kita hilang kejayaan di negeri sendiri
betapa kasihan presiden di rahim kekasihku

Pontianak 20102012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar